Tattoo

12 Telur Komodo Menetas di Kebun Binatang Surabaya

Sebanyak 12 telur satwa komodo ditetaskan di Kebun Binatang Surabaya hari ini, Selasa (29/3). Kesemua telur dalam keadaan normal dan konsisinya cukuo bagus.

Hal ini disampaikan Kepala Unit Rumah Sakit Hewan (RSH) dan Pendidikan Setail, drh Liang Kaspe. Dikatakannya, dari 16 butir yang dimilikinya, dua telah mati sedang dua lainnya belum menetas.

"Tetapi kami berkeyakinan bahwa empat telor memang dalam keadaan kurang bagus. Sebanyak 12 telor yang sudah menetas dan anak-anak komodo sudah kami pindahkan di kandang tersendiri, setelah dari inkubator," katanya.

Pihak kebun binatang berjanji untuk menjaga dan memantau perkembangannya. Sejak tahun 2003 pihak kebun binatang tersebut telah memiliki alat inkubator khusus reptil untuk menempatkan telur-telur tersebut untuk masa inkubasi 8 sampai 9 bulan.

Ia menerangkan, "Kalau memang sudah menetas, anak komodo harus segera dipisahkan dari induknya atau komodo dewasa. Kalau tidak akan terjadi aksi predator, kalau seperti itu bisa dipastikan Komodo yang baru menetas akan jadi santapan yang dewasa."
Satwa khas Pulau Komodo atau Varanus Komodoencis ini memang merupakan satu di antara jenis reptil yang buas dan pemakan daging. Diharapkan, upaya penangkaran lebih diperhatikan agar sejumlah 56 ekor komodo yang sudah ada di kebun binatang ini hidup sehat.
TATTOO